Dumai Digital Creator |
Dumai (riaupesisir.com) - Tidak terasa puasa sudah memasuki minggu ketiga di bulan Ramadhan, banyak dari kalangan pekerja awam, ormas, pemerintahan dan lainnya melaksanakan buka bersama yang sering disebut dengan bukber.
Dalam kesempatan ini pada hari sabtu, 24 April 2022 kumpulan DDC (Dumai Digital Creator) menyempatkan diri untuk bersilaturrahmi sekaligus buka bersama yang bertempat di Cafe Kopi Kenangan Jl. Sultan Hasanuddin, Kel. Ratu Sima, Kec. Dumai Selatan, Kota Dumai, Riau.
DDC (Dumai Digital Creator) adalah kumpulan anak muda yg bergerak di bidang industri kreatif. Ada youtuber, blogger, android developer, online marketing dll.
Semoga kedepannya dengan silaturrahmi ini dapat mempererat tali persaudaraan dan juga bisa nantinya berkolaborasi untuk mengembangkan channel youtube, blogger yang ada di Kota Dumai, agar youtuber yang ada di Kota Dumai semakin terkenal dan mendunia.
Sumber : Dumai Digital Creator