Home Dumai Riau Nasional Politik Gosip Kriminal Musik Teknologi Edukasi Kesehatan Olahraga Kuliner Wisata Iklan
berita

Pengaspalan Jalan Ombak. Terkesan Molor, Masyarakat keluhkan Kabut Dan Debu Berterbangan.

pukul



DUMAI. Jalan Hasanuddin atau jalan ombak kelurahan rimba sekampung kecamatan Dumai kota  sedang dalam pengaspalan.

Hal ini terlihat dari aktifitas pengerjaan pengaspalan tersebut yang banyak menghasilkan debu yang berterbangan. hal ini membuat banyak pengendara dan pengguna jalan lainnya merasa tidak nyaman dalam melintasi jalan tersebut.

Hal ini disampaikan oleh  salah seorang warga yang sehari-hari membuka kios di pinggir jalan Hasanuddin atau jalan ombak Sabtu 11/08/2018.

Banyak abu yang berterbangan di jalan Hasanuddin atau jalan ombak disini membuat dada yang lewat jadi sesak,” kata pak Iwan kepada Awak media.

Berdasarkan hasil pengamatan yang dilakukan, sebelum melakukan pengaspalan jalan, para pekerja menimbun tanah dengan batu spilt yang menyebabkan banyaknya debu Debi disekitar jalan tersebut. 

Menurut pak Iwan tidak hanya debu yang berterbangan saja yang membuat kondisi jalan ini tidak nyaman, batu batu yang berserakan sebesar buah kedondong akan tetapi ketika jalanan ini diguyur hujan, akan menjadi becek dan dipenuhi air genangan,
Apalagi kalau hujan pasti jalan ini becek,” pungkas pak Iwan. 

Semua masyarakat yang bertempat tinggal dan beraktifitas di jalan Hasanuddin atau jalan ombak tersebut berharap agar pengaspalan jalan ini secepatnya dapat diselesaikan atau di laksanakan agar masyarakat sekitarnya tidak terus tersiksa dengan kondisi jalan yang dipenuhi dengan debu debu yang berterbangan. 

Kalau bisa dipercepatlah pengaspalan jalan tersebut biar tidak ada abu dan kabut yang berterbangan akibat tidak di siram. Pihak kontraktor seharusnya menyiram 2 Kali dalam satu hari sehingga tidak ada debu Dan Kabut Serta polusi udara yang dapat merusak malas lagi. 

Hasil pantauwan Awak media Alat Alat berat untuk mengaspalan sudah tersedia Dan di stanbaykan di jalan anggur,  tapi Ntah kenapa  pengaspalan jalan ombak terkesan lamban dan molor,  hendaknya Dinas PUPR kota Dumai harus jeli Dan menyikapi debu  yang berterbangan membuat para pengemudi kendaraan roda dua lewat harus menututp muka mereka dengan Tangan satu, Ini bisa membuat resiko para pengemudi kendaraan roda dua. 


Laporan : Gunawan.R